Florida – Amerika Serikat Argentina keluar menjadi juara Copa America 2024. Albilceleste menang dramatis 1-0 atas Kolombia lewat gol sematawayang Lautaro Martines di masa extra time waktu normal.
Laga Final Copa America 2024 di gelar di Hard Rock Stadium, Florida, Amerika Serikat, Senin (15/7/2024) pagi WIB. Laga Argentina bs Kolombia sempat tertunda kurang lebih satu jam, dikarenakan banyaknya sporter yang mencoba masuk ke stadion.

Laga Argentina vs Kolombia berjalan sangat sengit, serangan demi serangan di berikan kedua tim hingga waktu normal, tidak ada skor yang berubah, sehingga pertandingan harus berlanjut ke babak tambahan.

Di masa perpanjangan waktu, Argentina akhirnya keluar menjadi juara. Gol Lautaro Martines memastikan Argentina menang 1-0.
Hasil ini membuat Argentina memastikan mempertahankan gelar Copa America untuk yang kedua kalinya. Sementara itu, Kolombia harus puas menjadi runner up Copa America 2024.